New York, Beritasatu.com - Indeks-indeks acuan Wall Street jatuh pada hari Senin (27/6/2022) setelah rebound besar minggu lalu dari penurunan tajam tahun ini. Wall Street akan menutup semester pertama terburuk dalam beberapa dekade.
Dow Jones Industrial Average turun 62,42 poin, atau 0,2%, menjadi 31.438,26. S&P 500 turun 0,3% menjadi 3.900,11, dan Nasdaq Composite turun 0,7% ke 11.524,55.
Indeks-indeks utama berjuang karena investor mempertimbangkan apakah saham telah mencapai titik terendah atau rebound pekan lalu hanya bersifat sementara dari kondisi oversold. Saham bisa mendapatkan kenaikan dalam waktu dekat minggu ini, karena investor menyeimbangkan kembali portofolio mereka untuk akhir kuartal.
Saham teknologi dan konsumen menyeret indeks turun pada hari Senin, karena imbal hasil Treasury AS 10-tahun menguat. Electronic Arts dan Take-Two Interactive masing-masing turun 3,5% dan 3,3%. Best Buy turun lebih dari 3,4%.
Halaman: 12selengkapnya
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: CNBC.com